Gathering RS Hermina Bersama Jajaran Polresta Malang Kota Dan Komunitas Ojol

Kotakita.net, Malang – Jajaran Satuan lalu lintas (Satlantas) Polresta Malang Kota hadiri kegiatan Gathering Rumah Sakit Hermina Malang bersama para pengemudi ojek online. (Kamis, 21 September 2023).

Kegiatan yang digalang oleh RS. Hermina Kota Malang tersebut, dihadiri oleh jajaran Polresta Malang Kota, perwakilan Jasa Raharja, perwakilan aplikator dan para driver online, berlokasi di jalan raya Kasin, Kecamatan Karangploso Kabupaten Malang.

Acara tersebut dalam rangka memberikan kisi-kisi aman berkendara di jalan, serta edukasi langkah-langkah membantu penanganan dan pengamanan pertolongan dalam kecelakaan lalulintas.

Kanit Gakkum Satlantas Polresta Malang Kota, AKP. Yulian Putra Prasviawan menyampaikan dalam sambutannya, supaya sesama pengguna jalan tetap menjaga keamanan dan keselamatannya.

“Kami himbau, untuk saling menjaga keamanan dan keselamatan sesama pengguna jalan, agar bisa berkendara dengan aman,” tandas AKP. Yulian, Kamis, 21/9/2023.

Sambutan dilanjutkan oleh Kasubnit Laka Unit Gakkum Satlantas Polresta Malang Kota, Ipda Isrofi menambahkan, jika menemui atau mengalami kecelakaan, agar segera melapor ke pihak kepolisian, supaya mendapatkan pertolongan dengan cepat.

“Kami berpesan, jika menemui atau mengalami kecelakaan, segeralah hubungi kami, agar cepat tertolong dan tertangani dengan maksimal,” tambah Ipda Isrofi.

Di akhir acara, pihak RS. Hermina mengucapkan terimakasih atas kerjasama semua pihak, pihaknya juga selalu siap bekerjasama secara maksimal. Pihaknya juga berharap, jika ada kritik saran dan masukan atau apapun bisa menghubungi langsung di call centre 1500488. (Andre)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *