KotaKita.net, Malang – Pramudito Putra Virmanza pengusaha muda asal Kabupaten Malang berbagi kiat sukses kepada kaun milenal saat ini. Menurutnya, awal harus memiliki niat dan tekad kuat untuk maju kearah lebih baik lagi.
“Pemuda merupakan agen perubahan,sehingga harus punya niat dan tekad kuat mewujudkannya. Baik perubahan untuk dirinya sendiri, keluarga, masyarakat, bangsa dan negaranya untuk menatap masa depan lebih baik lagi,” tuturnya saat ditemui di Hotel Swissberlin Kota Malang, Senin, 04 September 2023.
Pria yang akrab dipanggil Dito ini, mengajak insan milineal untuk tidak menyiakan waktu dan kesempatan. Selain itu terpenting menerapkan disiplin diri.
“Jangan jadi penonton di daerah sendiri, namun sebagai pemuda kita harus ikut berperan aktif dalam pembangunan demi kemajuan didaerah kita sendiri.Waktu muda sangatlah berharga, oleh karenanya jangan disiakan,” imbuhnya.
Pemuda berusia 22 Tahun ini,memulai karir usahanya dengan mendirikan cafe tempat nongkrong kaum milineal dan mahasiswa. Seiring berjalanya waktu cafe yang bernama omah kare tersebut ramai pengunjung, mengingat harga menu sangat terjangkau.
“Awal mula saya buka usaha kecil-kecilan di wilayah Kabupaten Malang,dengan menu harga menyesuaikan sesuai daerahnya. Alhamdulillah pengunjungnya membludak rata-rata milineal dan mahasiswa,” ungkapnya.
Kemudiaan Dito mencoba peruntungan ke daerah Kota Malang, dengan membuka usaha yang sama. Namun meskipun harga menu disesuaikan tetap sepi pengunjung. Akhirnya dia pun memutuskan fokus mengelola sebuah klinik di daerah Gunung Kawi, bekerja sama dengan rekanan.
(Andre)